Resep Dan cara Membuat Sambal Ikan Teri Kacang
Makan Siang dgn Ikan Teri campur2 *byk campuran nya
, ada terong, tempe dan kacang 😄😃😊☺... Nikmat nya kalo
udh menu kaye beginian, Siap2 nasi yg udh kaye gunung yg mau meletuss 😅😂😄🙈🙊
--------------
Resep Sambal Ikan Teri Kacang :
.
BAHAN :
1 ons Ikan Teri Medan
100 gr kacang tanah goreng
1/2 papan tempe, potong kecil2 *optional
1 bh terong ungu potong2 *optional
.
Bumbu halus :
5 bh bawang merah
4 bh bawang putih
2 bh cabe merah besar
7 bh cabe rawit ( pedas sesuai selera )
1 bh tomat uk besar
.
Minyak goreng, Gula dan garam secukup nya
CARA MEMBUAT Sambal Ikan Teri Kacang :
- Cuci bersih ikan Teri, Tiriskan lalu goreng sampai
kering
- Goreng Kacang tanah, tempe dan terong ,Sisihkan
- Tumis bumbu hingga harum, tambahkan garam dan gula
, Aduk Merata sampai sambal nya keluar minyak, Cek rasa lalu Masukan Teri,
kacang, tempe dan terong aduk rata.
- Siap Disajikan dgn nasi hangat
Selamat mencoba
0 Response to "Resep Dan cara Membuat Sambal Ikan Teri Kacang"
Posting Komentar