Resep Kepiting Saos Padang





Lama gak makan kepiting, sekali makan kalapp makan kaye kesurupan, tulang dan kulit kepiting nya ampe remukk dan bersihhhh sihhh...abis enakkk 😅😄😲🙈🙊👍👌

Resep Kepiting Saos Padang  :
• 1/2 kg kepiting rajungan
• 1/2 buah bawang bombay, iris tipis
• 2 lembar daun salam
• 2 lembar daun jeruk
• 3 sdm saus tiram
• 1 sdm maizena dilarutkan dgn sedikit air
• 1 batang daun bawang iris tipis serong
. 3 sdm saos sambal
. 2 sdm saos tomat
• garam dan merica secukupnya
. air secukup nya utk merebus kepiting
• minyak untuk menumis secukup nya
• daun seledri dan bawang goreng secukupnya.

Bumbu Halus :
1 ruas kunyit
3 buah kemiri
4 sendok makan cabe merah giling [ karna pengen pedes banget]
5 siung bawang merah
2 cm jahe
3 siung bawang putih
7 buah cabe rawit merah.


cara membuat Kepiting Saos Padang :
- Bersihkan kepiting lalu rebus kepiting hingga matang dan berubah warna menjadi orange, angkat.
- Kemudian siapkan wajan. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama bawang bombay, daun salam, dan daun jeruk hingga harum.
- Masukkan kepiting dan sisa semua bahan termasuk larutan Maizena aduk rata. Masak hingga bumbu meresap (supaya pedasnya berasa).
- Angkat dan Kepiting lezat siap disajikan.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat 😊😀

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Kepiting Saos Padang "

Posting Komentar