RESEP CARA MEMBUAT STICKS MOZZARELLA



Aku bikin Sticks Mozzarella, source laurain the kitchen. Pagi2 Cemal cemil ini, enaaaak banget, di cocol sama mayonaise,yummy, sama saos juga sedap 👍

RESEP STICKS MOZZARELLA
Bahan :
100 gr keju mozzarella, potong memanjang sesuai selera
1 cup tepung panir
1/2 cup tepung terigu
1/4 cup susu cair
1/4 cup keju parmesan
2 butir telur
2 sdt garlic powder
1/2 sdt herbs (me oregano)
Merica dan garam secukupnya 

 

 
Cara membuat STICKS MOZZARELLA  :
1. Campur tepung panir, keju parmesan, garlic powder, oregano, merica dan garam sejumput. Aduk hingga rata sisihkan
2. Di wadah terpisah, masukkan telur, susu cair, tambahkan garam dan merica sedikit saja, aduk rata, sisihkan
3. Di wadah ketiga, masukkan tepung terigu
4. Lapisi mozzarella, masukkan satu potong Mozarella ke dlm tepung terigu, balur hingga rata
5. Lalu masukkan ke dalam campuran telur
6. Masukkan ke dlm campuran tepung roti, balur dan tekan agar menempel , pastikan semua tertutup rapat
7. Cemplungkan lagi ke campuran telur, lalu masukkan ke tepung roti. Pelapisan dobel, agar mozzarella tidak bocor, jangan lupa di tekan2
8. Simpan di dalam freezer, kurleb 2 jam, agar pelapisan sempurna dan tdk terlepas saat di goreng
9. Goreng dg minyak yg banyak, mozzarella hrs terendam minyak, jgn sampai bocor, biar tdk meleber kemana2
10. Goreng hingga kecoklatan yummy bgt
Selamat mencoba 💕

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT STICKS MOZZARELLA "

Posting Komentar