Resep Crackers isi ragout



Bikin Crackers Isi Ragout  buat camilan.. Bahan sama dg resep dibawah cuma gak pake kentang aja.. Sama ditambah telur rebus Hayuukk cobain.. Crackers isi ragout
Source diah didi kitchen
Resep Crackers isi ragout :
10 buah crakers yang asin ➡️ aku pake merk malkist roma

Pelapis :
50 gram tepung terigu
2 sendok makan tepung beras
1/2 sendok makan tepung tapioka
sedikit garam
1/4 sendok teh gula pasir
150 ml air, aduk rata semua bahan diatas hingga licin
Resep ragout ayam:
1 1/2 sendok makan margarin untuk menumis
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
3 sendok makan tepung terigu protein sedang
400 ml susu cair
200 gram ayam rebus, suwir / potong dadu
50 gram wortel, potong kotak kecil, rebus
100 gram kentang, potong kotak kecil, rebus
1 sendok teh garam / bumbu kaldu bubuk
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh pala bubuk
2 sendok teh gula pasir ( atau sesuai selera )
1/2 sendok makan seledri, cincang halus


Cara membuat Crackers isi ragout  :
Isi: panaskan margarin. Masukkan bawang bombay. Tumis sampai harum. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal.
Masukkan susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan ayam, wortel, garam, merica bubuk, pala bubuk, dan gula pasir. Aduk rata dan masak hingga licin dan kental. Masukkan seledri. Aduk rata.
Penyelesaian :
Ambil satu buah crakers. Beri isi ragout.
Tutup dengan crakers satu lagi di atasnya..
Celup ke adonan pelapis
Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai kekuningan.
Potong menyerong jadi dua bagian.Sajikan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Crackers isi ragout "

Posting Komentar