Assalamualaikum Ini menu takjil hari ini.
Mungkin bisa buat nambah referensi teman2, bikin nya ga ribet, rasanya
legit, kenyal, maaf warna nya kurang cantik, stock pewarna udah habis 😀
RESEP KUE KU Source : mba tiyarahmatiya
Bahan - 160 grm tepung ketan - 20 grm gula tepung (sy pakai gula pasir yg di blender) - 50 grm kentang kukus, haluskan panas panas - 1/2 sdt garam - 125 ml santan dari 1/4 butir kelapa - 2 tetes pewarna merah, 2 tetes pewarna hijau Bahan isi - 100 grm kacang ijo kupas rendam 1 jam - 150 ml santan dari 1/2:butir kelapa - 1/8 sdt garam - 1 lembar daun pandan - 75 grm gula pasir
Cara membuat KUE KU - kukus kacang hijau yg sdh di tiriskan, selama 20 menit angkat -
masukkan santan, garam, gula, daun pandan masak sampai kalis bentuk
bola bola - campur tepung ketan, gula halus, kentang dan garam aduk
rata, bagi adonan jadi 2 beri pewarna merah dan beri pewarna hijau,
sambil di tuang santan sedikit demi sedikit sampai kalis. - ambil adonan pipihkan di cetakan kue ku yg telah di olesi minyak. Pipihkan beri isi, bulatkan. - keluarkan dg cara diketok cetakan nya. Letakkan di atas daun pisang yg telah diolesi minyak -
kukus selama 12 menit dg api sedang sambil dibuka tiap 2 menit agar
adonan tidak menggelembung -:setelah matang di olesi dg minyak/santan
rebus agar kulit tetap lentur
0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT KUE KU"
Posting Komentar