Resep Cara Membuat Gulai kepala ikan



Buat aku bahagia mah sederhana aja.. Dimana tingkat kewarasan di level normal karena anak2 udah pada masuk sekolah jadi gak ada yg berantem atau ngajak jalan terus, sama jam 10 pagi makanan udah beres ples bisa cicip cicip dulu sebelum jemput anak2 hahahha.. 😄😄😄Hayuuk cobain bikin gulai kepala ikan enaak deh.. Bikin nya sebentaaar aja udah mateng.. 👌🏻👌🏻👍🏻👍🏻
Resep Gulai kepala ikan
Sources tabloid nova
Bahan:
3 bh kepala ikan kakap, belah menjadi dua
2 sdm air jeruk
3 sdm minyak goreng
1 lbr daun kunyit
2 btg serai, memarkan
2 lbr daun jeruk
600 ml santan dari 1 butir kelapa
3 bh asam kandis ➡️ penampakan asam kandis ada di photo yg item2 deket cabe yaah..
2 bh cabai merah, belah menjadi 2 bagian
2 bh cabai hijau, belah menjadi 2 bagian
Bumbu Halus:
6 bh bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdt merica bubuk
3 btr kemiri sangrai
2 cm lengkuas, memarkan
1 cm kunyit
1 cm jahe
1 sdt garam

 

 
Cara Membuat Gulai kepala ikan :
1. Lumuri kelapa ikan kakap dengan air jeruk. Sisihkan.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun kunyit, serai, dan daun jeruk. Masak sampai bumbu matang dan harum.
3. Masukkan santan dan masak sampai santan mendidih.
4. Tambahkan kepala ikan kakap, asam kandis, cabai merah, dan cabai hijau, masak sampai semua bahan matang.
5. Sajikan Gulai Kepala Ikan selagi hangat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Cara Membuat Gulai kepala ikan"

Posting Komentar