Pagiiii.... Ngemil sehat sambil masak yuuukkk 😁😁.. Ini resep modif dari Primarasa.. enak jg lho..mirip paru goreng ya...😀 cocok nih buat anak2 yg suka ngemil atau ga suka makan sayuran...😊 _____________________ Bahan Keripik Jamur Kuping : 400 gr jamur basah/segar, cuci, buang bagian kerasnya, potong2, tiriskan Minyak goreng secukupnya 125 gr tepung beras 100 gr tapioka 200 ml air Bumbu halus: 4 butir bawangputih 3 butir kemiri 1/2 sdm ketumbar 3 lembar daun jeruk 1/2 sdt lada bubuk 2 cm kencur 1 sdt garam.. (kurleb)
Cara membuat Keripik Jamur Kuping : 1. Campur bumbu halus, tepung dan air 2. Panaskan minyak goreng 3. Celupkan jamur 1/1 ke dlm campuran tepung, goreng sampai setengah matang, angkat tiriskan. Lakukan sampai habis. Biarkan sampai dingin. 4. Panaskan kembali minyak goreng 5. Goreng kembali jamur stgh matang tadi sampai matang dan kuning keemasan 6. Angkat, tiriskan, dinginkan di atas kertas roti atau tissu. 7. Hidangkan, atau masukkan ke toples kedap udara. Nb. Menggoreng jamur ini, jangan langsung byk ya.. agar matangnya merata.
0 Response to "Resep Keripik Jamur Kuping"
Posting Komentar